Translate

Ticker

6/recent/ticker-posts

Ini Dia Wisata Pantai di Lombok yang Wajib Kamu Kunjungi! Gak Cuma Pantai Senggigi

 

 

Pen4blogku - Apa hal pertama kali yang muncul dalam pikiran kamu saat mendengar nama Pulau Lombok? Lombok merupakan salah satu wilayah yang memiliki pesona luar biasa. Sama halnya dengan Bali, pulau tersebut juga mempunyai pemandangan yang indah, suasana menyenangkan dan aneka tempat wisata menarik. 

 

Salah satu destinasi wisata yang bisa kamu kunjungi di Pulau Lombok ialah pantai. Wisata pantai di Lombok bisa menarik hati siapa saja yang memandangnya. Salah satu pantai yang cukup terkenal di sana ialah Pantai Senggigi. Tapi selain Senggigi, ada juga wisata pantai lain yang dapat kamu kunjungi. Catat yuk daftarnya!

 

1. Pantai Selong Belanak

Cukup populer via Hipwee.com
 

Wisata pantai di Lombok ini cukup populer loh di kalangan para wisatawan. Pantai ini memiliki air laut berwarna biru lengkap dengan pasir putih yang luas. Sehingga cocok untuk berjemur, berenang sampai berselancar. Apabila kamu ingin membeli buah tangan, maka di sekitar pantai terdapat kios suvenir. Selain itu, ada juga kafe, warung makanan ringan hingga penyewaan papan untuk berselancar. 

 

2. Pantai Kaliantan

Cocok untuk kitesurfing via Id.lombokindonesia.org
 

Pantai ini menyuguhkan panorama yang sangat menawan. Kamu bisa berkunjung ke tenggara pula untuk berjumpa dengan pantai Kaliantan. Jika sudah sampai di pantai, maka kamu akan berjumpa dengan garis pantai yang panjang lengkap dengan air laut yang jernih. Salah satu aktivitas yang dapat kamu lakukan di sana ialah kitesurfing. Tidak ahli dengan kegiatan tersebut? Maka kamu dapat turut serta dalam sekolah kitesurfing berlisensi di Pulau Lombok dan hanya ada di pantai Kaliantan.

 

3. Pantai Pink

Punya warna pink yang cantik via Bobobox.co.id
 

Pantai yang ada di ujung tenggara pulau ini memang terbilang terpencil. Untuk sampai ke sana memerlukan waktu berkendara kurang lebih 3 jam dari pantai Senggigi. Wisata pantai ini memiliki nama pantai Pink lantaran adanya karang yang memberikan warna merah muda pada pasir. Bahkan di salah satu ujung teluk yang berada di bukit turut memunculkan panorama yang indah. Menariknya pantai Pink ini juga dikenal dengan kehidupan bawah laut yang berwarna. Kamu bisa menyewa perahu serta pemandu jika ingin melakukan snorkeling

 

4. Pantai Nipah

Bernuansa private via Wisatalombokonline.blogspot.com
 

Berkunjung ke Pulau Lombok tak akan lengkap jika kamu tidak singgah ke Pantai Nipah. Wisata pantai ini belum banyak dikunjungi oleh wisatawan. Sehingga cocok bagi kamu yang menginginkan liburan bersifat private. Para penduduk lokal biasanya akan menghabiskan waktu sore mereka untuk menikmati suasana sunset di pantai ini. Selain menawarkan spot matahari terbenam, kamu juga bisa berenang. Sebab ombak pantai ini dikenal tenang serta tiada karang. 

 

Itulah beberapa wisata pantai di Lombok yang bisa kamu kunjungi, semoga bermanfaat ya!

Posting Komentar

0 Komentar