Translate

Ticker

6/recent/ticker-posts

Resep Risol Mayo Creamy, Camilan Enak yang Cocok Disantap Kapan Saja


Pen4blogku - Risol merupakan istilah populer sekarang yang diambil dari nama risoles.

Risol merupakan salah satu jenis camilan atau makanan pendamping yang terbuat dari campuran tepung terigu dan telur yang digoreng tipis kemudian digulung dengan berbagai macam isian.

Isi dari risoles ini juga beragam, mulai dari aneka sayur, kentang, jamur, sosis, telur, daging ayam atau sapi, ikan, hingga udang.

Kali ini, resep risol yang akan dibagikan Pen4blogku adalah resep risol mayo creamy.

Bahan kulit risol:

  • 100 gram tepung terigu
  • 1 sendok makan tepung tapioka
  • 1 butir telur
  • 100 ml susu cair
  • 200 ml air
  • 1/2 sendok teh gula
  • 1/2 sendok teh garam

Bahan isian risol:

  • 3 butir telur rebus, dipotong-potong
  • 3 buah sosis, boleh diganti dengan smoked beef
  • Mayonnaise secukupnya

Bahan pelapis:

  • 2 sendok makan tepung terigu
  • 100 ml air


Cara membuat risol mayo creamy:

Campur semua bahan kulit risol yang sudah dipersiapkan, aduk rata. Pastikan adonannya cukup cair, tetapi juga tidak terlalu encer.

Siapkan teflon, olesi dengan sedikit minyak. Tuang satu sendok sayur adonan kulit dan ratakan. Ketika pinggirannya sudah tidak menempel pada teflon, tanda sudah matang.

Angkat kulit di wadah khusus, lakukan hal yang sama berulang untuk membuat kulit risol hingga adonan habis.

Goreng sebentar sosis, kemudian potong-potong memanjang, sisihkan.

Ambil satu kulit, isi dengan sosis, potongan telur rebus, dan mayonaise, lipat dan gulung kulit risol.

Selanjutnya celupkan risol ke dalam bahan pelapis dan gulung merata di tepung panir, sisihkan. Lakukan berulang hingga bahan risol habis.

Siapkan penggorengan dengan minyak yang sudah dipanaskan, goreng risol hingga kecokelatan, angkat dan tiriskan.

Risol bisa disajikan dengan saus atau cabai, sesuai dengan selera masing-masing.

Posting Komentar

0 Komentar