Pen4blogku - Apa kamu salah satu pencinta tanaman hias? Jika demikian, maka kamu wajib memiliki beberapa jenis tanaman hias berikut ini! Sebab tanaman-tanaman ini diyakini bisa membawa keberuntungan dan kekayaan.
Tentunya ini berdasarkan kepercayaan masing-masing orang. Namun, ada yang merujuk pada Feng Shui. Nah, kira-kira apa saja tanaman hias yang diyakini bisa membawa hoki tersebut? Kamu wajib catat daftarnya!
1. Teratai
Cocok menghias kolam via Klikdokter.com |
Punya kolam di rumah? Maka kamu bisa menghiasinya dengan bunga teratai. Selain memiliki nilai estetika, tanaman yang biasa hidup di air ini juga termasuk tanaman pembawa hoki loh! Namun jika kamu benar-benar ingin memelihara bunga ini, maka pastikan jika ia tidak akan layu. Sebab bunga teratai yang layu diyakini akan mengusir energi baik di dalamnya.
2. Pohon Uang
Hindari membuat 4 kepangan via Indonesian.alibaba.com |
Pachira Aquatica adalah salah satu tanaman pembawa hoki yang wajib kamu miliki. Banyak kepercayaan yang menyebut jika Pohon Uang bisa memberikan keberuntungan pada petani dalam hal menyuburkan tanaman panen. Makin subur tanaman panen tersebut, maka pendapatan petani akan semakin banyak, agar tanaman hias ini benar-benar berkhasiat, maka kamu dianjurkan untuk mengepang batang pohon sebanyak 5 atau 3 sehingga jumlahnya ganjil.
3. Peace Lily
Diyakini sebagai tanaman pembawa hoki via Shopee.co.id |
Pasti kamu tak asing lagi bukan dengan jenis tanaman yang satu ini? Menurut mitos, tanaman ini memiliki bentuk bunga yang hampir serupa dengan bendera putih yang seolah-olah sedang melambai seperti tanda perdamaian. Keberadaan jenis tanaman ini dianggap bisa jadi pelepas stres ketika ada tekanan pekerjaan berat serta jika keadaan keluarga sedang rumit. Sedangkan daun berduri dari tanaman ini mengkilap, sehingga dianggap mampu mempercepat aliran energi positif ke dalam rumah. Alhasil tanaman hias ini diyakini jadi tanaman pembawa hoki.
4. Anggrek
Lambang rumah tangga yang harmonis via Parenting.orami.co.id |
Anggrek termasuk salah satu bunga yang banyak disukai oleh orang. Bahkan, tak sedikit yang merasa cinta dengan bunga ini saat sekali pandang. Menurut kepercayaan Yunani Kuno, anggrek seringkali dihubungkan dengan kesuburan serta kejantanan. Sehingga tanaman pembawa hoki ini sering dijadikan hadiah untuk pasangan yang baru saja menikah alias pengantin baru. Kabarnya tanaman ini juga dijadikan lambang rumah tangga harmonis hingga maut memisahkan.
Jadi, itu dia beberapa tanaman hias pembawa hoki dan kekayaan yang bisa kamu tanam di rumah. Tak hanya diyakini membawa keberuntungan saja, tanaman-tanaman tersebut juga dapat membuat dekorasi rumah jadi lebih hidup dan segar.
0 Komentar
Silakan share artikel Pen4blogku jika bermanfaat. Terimakasih atas kunjungan dan komentar bijak Anda.